Minggu, 31 Agustus 2014

New Nissan March Cocok buat Wanita

Sentul, KompasOtomotif - Nissan Motor Indonesia (NMI) bekerja sama dengan Kompas.com, sukses menggelar acara Rally Wisata Bareng New Nissan March. Ada 28 Kompasianer ambil bagian di ajang ini, untuk merasakan nikmatnya berkendara New March.

Para peserta dibagi dalam tujuh unit New Nissan March dengan dua varian mesin yang berbeda, 1,2 liter dan 1,5 liter. Mereka diajak berkeliling Ibu Kota, dengan memulai perjalanan dari kantor pusat NMI di Cawang, Jakarta Timur, menuju dealer Nissan Jakarta Selatan di Lebak Bulus, sampai mengakhiri perjalanan di Pasar Ah Poong (Apung), Sentul City, Bogor.

Salah satu pesera wanita Rally Wisata Bareng New Nissan March, Emilia Wulan, mengaku cukup terkesima dengan New March ini. Apalagi, Emilia merasakan langsung performa New March 1,5 liter dari balik kemudi. Menurut wanita karier 42 tahun ini, New March sangat cocok buat dikendarai perempuan di kota besar seperi Jakarta.
"Awalnya sempat kagok, karena jarang pakai mobil Nissan. Kalau buat wanita mobil ini sangat cocok, kita parkirnya gampang, mau selip-selip di kemacetan juga gampang, dan larinya juga responsif. Tadi saya sempat mencapai kecepatan 130 kpj dari Cibubur ke Sentul," jelas Emilia saat berbincang dengan KompasOtomotif, di Sentul, Sabtu (7/6/2014).

Senada dengan Emilia, Kompasianer lain, M Arif Rahman, juga mengaku nyaman jadi penumpang di kursi belakang New Nissan March. Arif yang bertubuh besar ini, menjelaskan New March punya fitur dan jok yang enak buat penumpang.

"Fitur dan jok enak bagi penumpang, tapi bagi saya yang berbadan besar tidak terlalu nyaman saat jadi pengemudi. Jok semi bucket buat badan lebar seperti saya rasanya kurang pas. Saya lebih suka duduk di kursi belakang," jelas pekerja swasta 35 tahun ini.

Arif menambahkan, New Nissan March 1,2 liter yang digunakannya punya tarikan lumayan dan pengendalian yang stabil. Hanya saja dia sedikit menyayangkan waktu yang diberikan buat merasakan performa mobil terlalu pendek, hingga dia tidak sempat mengeksplorasi secara maksimal semua kelebihan mobil.
Read More

Jumat, 29 Agustus 2014

Nissan GT-R LM Nismo Ikut Le Mans 2015

Le Mans, KompasOtomotif – Nissan memastikan diri ambil bagian di ajang balap Le Mans 2015. Kali ini mengandalkan GT-R LM Nismo, dan akan besaing dengan Audi, Porsche dan Toyota. Untuk balap ketahanan ini, pabrikan asal Jepang tersebut telah menyiapkan 2 unit dengan spek sesuai regulasi.

“Inovasi adalah jantung bagi kami dalam mengerjakan sesuatu. Le Mans menjadi tempat buat Nissan menunjukkan inovasi kami di Eropa. Tahun depan kami akan bersaing di Le Mans,” jelas Nissan Executive Vice President, Andy Palmer, seperti dikutip Worldcarfans, Sabtu (24/5/2014).
Mengenai GT-R LM Nismo, Palmer menegaskan juga akan menggunakan teknologi hibrida sama seperti rival lainnya, Porsche, Audi atau Toyota. “Nantinya pengembangan teknologi ini juga akan diterapkan pada model yang akan dijual secara umum,” lanjut Palmer.
Spesifikasi model balap dan siapa yang berada di balik kemudi akan diumumkan beberapa bulan ke depan.
Read More

Honda Hadirkan CR-Z Edisi Spesial



Tokyo, KompasOtomotif – Honda menawarkan edisi spesial buat CR-Z. Hadir dengan desain yang lebih tajam dari versi reguler, dan baru diperkenalkan di Jepang seharga 26.886 dollar AS (Rp312,1 juta)
Sebagai awalan, hanya akan diproduksi 200 unit CR-Z bertema Dress Label III ini. Desain eksterior tidak banyak berbeda, dan perubahan paling kentara ada di sektor interior. Aksen kabin warna hitam, dengan warna jahitan biru yang kontras.
Pada dasarnya, edisi spesial ini adalah model tertinggi dari CR-Z yang dimodifikasi. Ubahan terdiri dari lampu LED daytime running dengan pelek dua warna berukuran 17 inci. Di interior jok dilapisi suede,  lingkar kemudi lapis kulit, dan pedal dari alumunium.
Ditawarkan dengan empat pilihan warna, putih, merah, biru dan hitam. Tapi, konsumen bisa memilh warna lain seperti Premium White Pearl, Polished Metal Metallic, Milano Red dan Pearl Premium Yellow, dengan kombinasi Crystal Black Pearl untuk atap, pilar, dan pelindung spion.
Read More

Kamis, 28 Agustus 2014

Air "Wiper" Sumber Bakteri Radang Paru-Paru

New York, KompasOtomotif – Penelitian American Society for Microbiology mengungkapkan, cairan di tangki penyimpanan air penyapu kaca (wiper), berpotensi menjadi tempat berkembang biak bakteri Legionella, penyebab radang paru-paru akut, atau yang disebutLegionnaires’ disease.
Studi seperti ini sebelumnya pernah dilakukan, tapi belum ada penjelasan pasti. Investigasi mulai menemukan titik cerah setelah diuji di salah satu bus sekolah di Arizona. Hasilnya positif untuk bakteri. Jadi, saat cairan yang terkontaminasi itu disemprotkan keluar dan terkena langsung dengan manusia. Inilah potensi yang dianggap berbahaya.
“Cairan itu menciptakan sumber berbahaya yang mengancam. Di dalam tangki penyimpanan, cairan menjadi panas kemudian orang-orang bisa tereksploitasi dengan itu. Deskripsi penelitian ini membantu mendemonstrasikan bukti epidemiologi (ilmu penyakit menular), yang berhubungan dengan otomotif, dan Legionnaires’ disease dari data mikrobiologi yang masih hidup,” ungkap Otto Schwake, salah satu kepala penelitian Ph.D mikrobiologi, dari Arizona State University, seperti dilansir Automotive News, Senin (19/5/2014).  
Bakteri
Legionella dapat ditemukan di lingkungan sekitar, terutama di air. Biasanya, bakteri ini berada di bak penyimpanan air panas rumahan atau pendingin udara. Penularannya lewat kabut atau uap, bukan menular dari orang ke orang.
Bakteri menyebar lewat udara kemudian tetesan mikro air terhirup manusia. Sering kali diketahui, penyebarannya melibatkan AC ruangan atau kamar mandi umum. Wabah penyakit ini ditemukan pertama kali di Philadelphia pada 1976.
Schwake mengungkapkan, yang paling rentan terkena yakni orang tua, perokok, orang dengan sistem kekebalan tubuh lemah. “Saya percaya penelitian yang mengungkap hubungan bakteri Legionella dengan otomotif bisa sangat berguna,” ujarnya. 
Read More

Rabu, 27 Agustus 2014

Foto Penggoda Discovery Vision

London, KompasOtomotif – Land Rover merilis beberapa foto penggoda Discovery Vision Concept sebelum tampil perdana di New York Motor Show pada 16 April mendatang. Kualitas gambar sengaja direndahkan agar semakin memancing rasa penasaran.
Disebutkan, unit ini merupakan wujud visi anggota keluarga Discovery yang baru. Pabrikan asal Inggris ini telah memisahkan Discovery menjadi brand mandiri, tapi sama seperti Range Rover, keduanya berada di bawah payung Land Rover.
“Discovery sosok penting membangun fondasi brand Land Rover. Dikagumi di seluruh dunia dan punya basis konsumen kuat yang mencintainya. Kami telah menciptakan Vision Concept baru, menarik, desain relevan yang bisa menghubungkan level emosional dengan konsumen hari ini dan nanti,” tutur Gerry McGovern, bos desain dan kepala kreatif Land Rover.
Bahasa desain yang diterapkan pada Discovery 3 dan 4 kini mulai ditanggalkan. Di bagian eksterior, garis desain lebih aerodinamis dibanding pendahulunya. Ada indikasi, model ini menjadi penerus Freelander.
Pada gambar interior, memperlihatkan arah pendekatan lebih modern dan mewah. Bisa diamati, kini menggunakan monitor layar sentuh di dasbor tengah, tombol-tombol makin sederhana, tambahan pernak-pernik mewah dan aksentuasi glamor lainnya.
Land Rover mendeskripsikan sebagai “SUV premium lapang”, lebih fokus melayani konsumen dengan teknologi baru. Semua model Discovery akan dibangun memakai “kunci” prinsipal yang menganut desain emotif, memiliki kemampuan yang tidak tertandingi, dan fleksibilitas tinggi. 
Read More